SELAMAT DATANG DI WEBSITE KORAMIL 417-07/KAYU ARO DIM 0417/KERINCI

Selasa, 15 April 2025

Mengantisipasi potensi terjadinya bencana alam Babinsa Koramil 07/KA Kodim 0417/Kerinci Laksanakan Patroli Bencana di Desa Mekar Jaya


Kayu Aro, Kerinci - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 07/Kayu Aro, Kodim 0417/Kerinci, Kopda Adioz, melaksanakan patroli bencana di Desa Mekar Jaya, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Kerinci pada hari Rabu (16/04/2025).
Patroli ini bertujuan untuk memantau dan mengantisipasi potensi terjadinya bencana alam di wilayah tersebut, terutama mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu belakangan ini. Dalam patrolinya, Kopda Adioz menyisir wilayah-wilayah yang dianggap rawan bencana seperti bantaran sungai dan daerah perbukitan.
Selain melakukan pemantauan, Kopda Adioz juga berinteraksi dengan warga setempat untuk memberikan himbauan terkait kewaspadaan terhadap bencana. Ia juga menyampaikan informasi mengenai langkah-langkah yang perlu diambil apabila terjadi bencana serta mengimbau warga untuk selalu berkoordinasi dengan aparat terkait.
Kegiatan patroli bencana ini merupakan salah satu wujud kepedulian TNI AD, khususnya Koramil 07/KA Kodim 0417/Kerinci, terhadap keamanan dan keselamatan masyarakat di wilayah binaannya. Diharapkan dengan adanya patroli rutin ini, potensi risiko bencana dapat diminimalisir dan masyarakat dapat merasa lebih aman dan terlindungi.

Share:

STATISTICS PENGUNJUNG

Arsip Berita

VIDEO


MEDIA ONLINE